01/07/2015

Mengawasi anak manusia

Tidak terasa sudah hari ke 14 ramadhan 1436 h. Sudah berapa juz tilawahnya kawan? * di 135 sudah banyak yang dapat tropi,  ane masih berkutat dengan putaran pertama. Ah tak apalah, yang penting keep move on tanpa henti, lillahi taala dengan penuh gembira. ALLAHU AKBAR.

Hmm, hari ini hari kedua ane balik ke adzkia. Buru-buru sih tadi menggebuh motor, tapi alhamdulillah nyampe di ruangan beberapa menit sebelum jam ujian dimulai. O iya sekarang lagi musim uas. So tugas pertama saya di kampus ini adalah menjadi pengawas cadangan.

Pengalaman mengawas ujian memang selalu lucu, kecuali ketika mengawas di perguruan ar risalah. Subhanalllah, kalo di arrisalah, tak ada itu budaya mencontek. Ujian tenang dan ngawasnya bisa disambi tilawah ataupun ngerjain koreksian. Walau bisa juga sih jika disambi dengan ol melanglang buana di jagad maya. :D

Oke dah... stop dulu deh, mau siap2 ngawas. Klo ngawas disini, hmm masih tetap harus awas... karena sepertinya, tetap mesti jadi pengawas siaga.

#ruangpanitiaujianSTKIPADZKIA

0 comments: